Tips Menjaga Kesehatan Mata


Mata merupakan bagian tubuh yang sangat penting, karna dengan mata kita bisa melihat dan melakukan segala hal dengan baik. Nah, kalau mata rusak, pasti kegiatan sehari hari pun akan terganggu kan. .
Aku akan bagiin nih cara menjaga agar mata tetap sehat.

1. Menggunakan kacamata ''Antiradiasi''
Salah satu caranya adalah memakai kacamata anti radiasi saat bekerja di depan layar monitor komputer maupun laptop. Kalian tau nggak kalo cahaya dari monitor tersebut membuat mata cepat lelah karna terpapar radiasinya lho. Makannya, untuk mencegahnya kalian bisa memakai kacamata anti radiasi yang dapat kalian beli di optik" terdekat. 

2. Membacalah dengan posisi yang benar
Mata adalah salah satu organ tubuh yang harus dijaga fungsinya dengan baik. Oleh karena itu, tidak perlu menunggu sampai memasuki usia lanjut untuk mulai menjaga kesehatan mata. Semakin rutin memelihara fungsi penglihatan, maka akan lebih cepat pula manfaat di dapatkan.
Salah satunya adalah dengan posisi saat membaca, posisi yang baik saat membaca adalah duduk dengan tubuh dan kepala tegak sementara mata mengarah ke obyek baca pada jarak ideal sekitar 25-30 cm. Posisi tidur dan tengkurap sebaiknya dihindari karena memperburuk kondisi mata, terutama bagi mata yang memang sudah bermasalah semisal mata silinder, minus, maupun plus.

3. Membatasi pemakaian gadget
Di era digital ini, orang-orang cenderung menggunakan media elektronik untuk mengakses banyak hal termasuk lewat handphone yang semakin lama semakin berkembang dengan kelebihan-kelebihan lainnya. Nah salah satu pemicu dimana mata bisa minus lebih cepat, terlepas dari penggunaan gadget mulai dari bangun tidur hingga hendak kembali tidur. Bahayanya kecanduan seperti ini sangatlah berbahaya apalagi untuk anak usia dini yang kebanyakan sudah mengenal gadget. 
Tidak ada yg salah sih menggunakan gadget atau smartphone apalagi itu untuk sosial media, karena untuk selalu update dijamannya teknologi ini mesti butuh yg namnya internet. Tapi tentunya untuk anak* remaja yang masih belum punya kesibukan, tentu ini akan menjadi fatal apabila kecanduan gadget atau kata" halusnya adlah sudah menjadi kebiasaan menggenggam gadget kemana mana, cukup banyak efek negatifnya, memang dampak positif juga banyak.

4. Minum jus Wortel
Wortel mengandung Vitamin A, beta karoten, dan lutein pada wortel dapat mencegah mata dari gangguan atau penyakit,seperti glaukoma,katarak, dan kelainan refraksi (miopi, astigmatisme danhipermetropi). nah mari kita minum jus wortel sama sama untuk menjaga dan merawat kesehatan mata kita.


itulah beberapa tips menjaga mata tetap sehat. semoga bermanfaat :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Curhatan